Kerendahan Hati-Taufik Ismail
Kalau engkau tak mampu menjadi beringin
yang tegak di puncak bukit
Jadilah belukar, tetapi belukar yang baik,
yang tumbuh di tepi danau
yang tegak di puncak bukit
Jadilah belukar, tetapi belukar yang baik,
yang tumbuh di tepi danau
Kalau kamu tak sanggup menjadi belukar,
Jadilah saja rumput, tetapi rumput yang
memperkuat tanggul pinggiran jalan
Jadilah saja rumput, tetapi rumput yang
memperkuat tanggul pinggiran jalan
Kalau engkau tak mampu menjadi jalan raya
Jadilah saja jalan kecil,
Tetapi jalan setapak yang
Membawa orang ke mata air
Jadilah saja jalan kecil,
Tetapi jalan setapak yang
Membawa orang ke mata air
Tidaklah semua menjadi kapten
tentu harus ada awak kapalnya….
Bukan besar kecilnya tugas yang menjadikan tinggi
rendahnya nilai dirimu
Jadilah saja dirimu….
Sebaik-baiknya dari dirimu sendiri
tentu harus ada awak kapalnya….
Bukan besar kecilnya tugas yang menjadikan tinggi
rendahnya nilai dirimu
Jadilah saja dirimu….
Sebaik-baiknya dari dirimu sendiri
Interpolasi
Puisi
Kalau
engkau tak mampu menjadi beringin yang tegak di puncak bukit (,) jadilah (saja)
belukar, tetapi belukar yang baik yang tumbuh di tepi danau. Kalau kamu tak sanggup
menjadi belukar, jadilah saja rumput, tetapi rumput yang memperkuat tanggul (di)
pinggiran jalan. Kalau engkau tak mampu menjadi jalan raya, jadilah saja jalan (yang)
kecil, tetapi jalan setapak yang (dapat) membawa orang ke mata air.
Tidaklah semua (orang) menjadi kapten(.) (Dimana ada
kapten,) tentu harus ada awak kapalnya. Bukan besar kecilnya tugas yang
menjadikan tinggi rendahnya nilai dirimu. (Akan tetapi) jadilah saja dirimu
(karena) sebaik-baiknya (berasal) dari dirimu sendiri (.)
Parafrase
(Mengubah bahasa puisi ke dalam prosa)
Dalam realitas kehidupan, setiap
orang mempunyai porsi masing-masing dalam pengabdiannya sebagai mahluk Tuhan.
Ada seseorang yang
berperan menjadi pemimpin dan ada juga yang lainnya sebagai rakyatnya. Apabila kamu tidak bisa menjadi
seorang pemimpin yang disegani, kamu bisa menjadi rakyat. Akan tetapi, jadilah
rakyat yang bijak dan bisa menjadi contoh yag baik kepada sesama rakyat maupun
para pemimpin. Hal itu membuat kamu lebih berarti di mata orang lain. Tidak
perlu bertindak sebagai orang lain, yang nantinya hanya membuat rendah nilai
dirimu di mata mereka. Karena hal terbaik berawal dari diri sendiri. Dan jadilah
orang yang rendah hati. Karena sesungguhnya kerendahan hati dapat meluruhkan
segala kesombongan dan membuatmu menjadi lebih dekat dengan dirimu sendiri.
Oleh : Firda Nurul Diah Ashshoffa
Makasih :)
BalasHapus